Mau Puasa Lebih Kuat? Yuk Ikuti Triknya!

Womenhealthypedia

Ditulis oleh:

Womenhealthypedia

17 May 2019

Share artikel ini:

Puasa di bulan Ramadan bukan jadi alasan kamu untuk malas-malasan, Healthy Women. Kamu harus tetap fokus dan semangat menjalankan aktivitas di tengah-tengah puasa. Yuk, ikuti tips and trik supaya kamu tetap fit selama menjalani puasa!

 

Pilih Makanan yang Bisa Meningkatkan Energi

Hampir selama setengah hari menahan lapar dan haus, nggak mau kan puasa jadi lemas? Triknya, kamu harus pilih asupan yang bisa jadi sumber energi seperti serat dan protein seperti brokoli dan salmon. Nah, agar kamu nggak bosan dengan menu sahur dan berbuka kamu  bisa kreasikan salmon mentai atau oatmeal yang dicampur pisang dan pilih jus berry yang memiliki protein dan serat yang bikin kamu kuat selama puasa.

 

Minum Buttermilk Saat Sahur

Kalau biasanya minum susu sapi biasa, tapi ternyata buttermilk nggak cuma di pakai untuk membuat kue saja tapi juga bisa di konsumsi juga, lho. Karena buttermilk merupakan cairan hasil proses pembuatan mentega dari krim susu, jadi tetap aman di konsumsi. Kamu bisa minum segelas buttermilk yang dicampur bubuk jahe dan garam secukupnya. Manfaatnya bisa mengurangi dehidrasi selama kamu puasa, jadi kamu nggak gampang haus dan puasa tetap kuat, Healthy Women. Yuk, cobain!

 

Olahraga Fitness Ball 

Selama puasa bukan berarti kamu juga berhenti olahraga, Healthy Women. Daripada badan kamu jadi ringkih selama puasa, kamu bisa coba olahraga di waktu ngabuburit. Nggak perlu  olahraga yang berat. Triknya kamu bisa coba Fitness Ball atau bola karet karena gerakannya mudah seperti gaya physio ball, kamu hanya perlu bersandar pada bola karet dengan posisi punggung yang tegap dengan lutut yang ditekuk. Lalu angkat badan sampai paha sejajar dengan perutmu, kamu bisa lakukan selama 10 - 20 menit. Cocok banget deh buat kamu yang mau olahraga sehat dan tetap enjoy melakukannya.

Yuk, ikuti triknya biar puasa tetap lebih sehat dan kuat!

 

 

Other Articles