Dalam keseharian, kita kerap mengonsumsi berbagai jenis makanan dan minuman yang belum tentu sehat di tubuh. Biasanya, residu makanan yang tidak sehat akan menumpuk dan lambat laun menimbulkan sejumlah penyakit dalam tubuh.
Nah, untuk mencegah penumpukan racun di tubuh dan pastikan kesehatannya tetap terjaga, kamu perlu rutin melakukan detoks. Karena, tujuan detoks selain mengurangi zat berbahaya dalam tubuh, adalah untuk meningkatkan kekebalan tubuh serta memulihkan energi dan membersihkan peredaran darah.
Banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk melakukan detoks, salah satunya adalah konsumsi lebih banyak sayur dan buah. Seperti yang sudah kamu ketahui, sayur dan buah mengandung banyak zat-zat penting yang dapat membantu fungsi tubuh. Ya, kandungan serat dalam sayuran dan buah-buahan dapat membantu tubuh menghilangkan racun.
Seperti resep jus yang kini banyak tersedia di pasaran. Biasanya jus-jus tersebut merupakan kombinasi campuran buah dan sayur yang berkhasiat bagi kesehatan dan memiliki kemampuan untuk mendetoksifikasi tubuh dari segala racun yang mengendap. Nah, berikut resep mudah jus detoks yang bisa Healthy Women bikin sendiri di rumah.
Jus ini mengandung seledri dan peterseli yang menghasilkan apigenin, yaitu merupakan senyawa yang dapat membunuh sel kanker pada tubuh menurut penelitian dari Ohio State University. Bahkan, jus ini juga kaya akan antioksidan tinggi dengan rincian vitamin A sebanyak 123%, vitamin C sebanyak 85%, dan folat sebanyak 44%.
Resep:
1/2 cup peterseli segar
3 cup bayam
2 potong buah pir
6 batang seledri
Lemon secukupnya
(Foto: Pexels)
Dengan komponen kandungan menyerupai salad yang sehat seperti selada, tomat, paprika, seledri, dan wortel, maka jus yang satu ini benar-benar memiliki mafaat ganda layaknya mengonsumsi semangkuk penuh sayur-sayuran. Kandungan serat yang optimal berfungsi baik pada kinerja tubuh termasuk proses pembuangan racun dalam tubuh.
Resep:
2 buah tomat
1/4 jalapeno segar yang telah dibuang bijinya
1 buah paprika merah
2 batang Seledri
1 buah wortel segar
Strawberry merupakan jenis buah yang kaya akan kandungan polyphenols, dan memiliki kadar antioksidan tinggi yang dipercaya dapat mengurangi risiko penyakit kanker dan hati. Bahkan, menurut penelitian di Harvard menyatakan bahwa konsumsi jus ini secara rutin mampu menjadikan gigi dan gusi senantiasa sehat dan kuat.
Resep:
6 buah stroberi
1 buah timun
1 buah apel merah
2 buah wortel
Paduan kubis merah dan blueberry merangkum segala manfaat yang diberikan dari anthocyanin dan antioksidan yang mampu menjaga stamina, daya tahan tubuh, serta membantu memperkuat daya ingat.
Resep:
1/4 kubis Merah
1 buah timun
1 cup blueberry segar
1 buah apel
Kandungan dari jus ini mampu menjaga kesehatan tulang berkat kandungan vitamin K di dalamnya. Sehingga dengan rutin konsumsi jus ini, maka tulang pun akan menjadi sehat dan kuat.
Resep:
1/2 cup bayam
1/2 grapefruit
2 buah apel
1 inci jahe
2 batang seledri
Mengonsumsi jus buah bit sebelum memulai olahraga akan membantu meningkatkan dan menjaga stamina. Jus ini mampu mem-boosting aliran darah sehingga oksigen dalam tubuh mampu menyebar sempurna hingga ke dalam jaringan otot.
Resep:
1 buah jeruk
3 lembar daun kale
1 buah apel
1 buah bit
1 inci jahe
Jus ini sangat baik diminum bagi orang-orang yang memiliki kadar kolestrol tinggi dalam tubuh. Kandungan vitamin C yang tinggi setara dengan 66% per sajian tentu akan memberikan efek signfikan yang baik. Bahkan, jus ini juga sangat baik untuk menjadikan kulit lebih cerah, sehat, dan juga untuk menjaga imunitas dalam tubuh.
Saat mengolah jus, Healthy Women juga perlu perhatikan beberapa hal agar khasiat jus semakin optimal. Diantaranya adalah dengan membersihkan dan mencuci buah terlebih dahulu sebelum memprosesnya. Jangan lupa untuk selalu memasukan bahan yang paling lembut terlebih dahulu seperti sayur-sayuran atau aneka rempah. Jika sudah, barulah diikuti dengan sayuran atau buah dengan tekstur keras seperti apel, wortel dan lainnya.
Segeralah mengonsumsi jus yang sudah dibuat agar khasiat dan kesegarannya tetap terasa. Selamat mencoba!