ORGASME? Emang perlu?

Womenhealthypedia

Ditulis oleh:

Womenhealthypedia

30 July 2020

Share artikel ini:

Healthy Women, pastinya setelah menikah kamu dan pasangan akan melakukan hubungan seksual secara rutin atau tidak rutin. Tapi saat berhubungan seksual, ternyata masih banyak pasangan yang ga merasakan sampai tahap klimaks kepuasan seksual atau orgasme. 

Orgasme adalah sensasi yang dirasakan saat berhubungan seksual dengan intens dan mencapai klimaks. Jadi sensasi ini dapat dirasakan secara fisik maupun psikis oleh orang tersebut. Kamu juga harus tau nih, ternyata antara laki-laki dan perempuan punya proses yang berbeda untuk mencapai orgasmenya. Yuk simak penjelasannya

 

Fase Orgasme pada Laki-Laki

Orgasme pada laki-laki dimulai sesaat sebelum sampai keluarnya air mani terakhir. Sebelum mencapai orgasme, laki-laki akan mengalami beberapa fase, yaitu:

Walaupun kita perempuan, kita juga harus mengetahui fase-fase orgasme pasangan kita, karena hal ini akan mempengaruhi hubungan seksual antara kamu dan pasangan.

 

Fase Orgasme pada Perempuan

Ga berbeda jauh dengan fase orgasme laki-laki, fase orgasme perempuan juga memiliki 4 fase yang sama, yaitu:

Namun, walaupun memiliki fase yang sama, ada yang membedakan, yaitu perempuan membutuhkan waktu lebih lama pada fase terangsang dan fase datar sebelum akhirnya mencapai orgasme dibandingkan waktu yang dibutuhkan oleh laki-laki. Tapi pada fase resolusi, perempuan dapat lebih cepat untuk kembali terangsang. Hal ini memungkinkan perempuan untuk mencapai multiple orgasme karena laki-laki membutuhkan waktu istirahat yang lebih lama.

Bagaimana Menghubungkan Orgasme Laki-Laki dan Perempuan?

Dengan perbedaan jangka waktu untuk mencapai orgasme, ada beberapa trik untuk mencapai sensasi klimaks secara bersamaan lho! Ini dia triknya:

  1. Kenali dan komunikasikan bagian atau titik tubuh rangsang kamu atau pasangan.
  2. Tidak boleh egois ya! Jangan sampai hanya memuaskan diri sendiri atau pasangan saja, tapi keduanya harus saling membantu untuk mencapai titik klimaks.
  3. Komunikasikan dengan pasangan kamu untuk meminta waktu foreplay yang lebih lama agar kamu bisa mencapai fase 1 atau terangsang
  4. Ucapan kasih sayang seperti I Love You atau Kamu Hebat, bisa lebih meningkatkan gairah untuk mencapai fase orgasme lho!
  5. Jika pasanganmu atau kamu masih butuh waktu lebih lama untuk mencapai orgasme atau terjadi ejakulasi dini, jangan menyerah dan lakukan trik-trik sebelumnya untuk mencapai fase orgasme.

Untuk mencapai kepuasan bersama antara kamu dan pasangan memang membutuhkan usaha bersama yang konsisten serta komunikasi, Healthy Women. Walaupun cara ini bukan satu-satunya untuk mencapai kepuasan, tapi kerjasama dan komunikasi yang baik saat berhubungan dapat meningkatkan kerjasama dan komunikasi pada kehidupan sehari-hari juga.

Jadi, jangan lupa untuk selalu menjaga komunikasi yang baik dengan pasanganmu ya. Semoga bermanfaat, Healthy Women!

 

Other Articles